Bupati Pasangkayu Diganjar Penghargaan Peduli Hukum dan HAM 2019

- Jurnalis

Selasa, 10 Desember 2019 - 16:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, RAKYATTA.CO – Pemerintah Kabupaten Pasangkayu, Provinsi Sulawesi Barat, kembali diganjar penghargaan dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo melalui Kementerian Hukum dan HAM, bertepatan dengan peringatan hari Hak Asasi Manusia (HAM) sedunia ke-71, di Gedung Merdeka Bandung, Selasa (10/12/2019).

Turut Hadir dalam kegiatan, Menteri Koordinator Polhukam Mahfud MD, Menteri Hukum dan HAM Yasonna Hamonangan Laoly, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Para Gunernur, dan Para Bupati/Walikota seluruh Indonesia.

Kabupaten Pasangkayu, Provinsi Sulawesi Barat, kembali dinobatkan sebagai kabupaten yang peduli Hukum dan HAM dan pelayanan publik berbasis HAM dari Kementerian Hukum dan HAM. Penghargaan itu diserahkan langsung Kementerian Menteri Hukum dan HAM, di Bandung, Selasa (10/12/2019). Penghargaan ini diterima langsung oleh Bupati Pasangkayu, Provinsi Sulawesi Barat, Agus Ambo Djiwa.

Baca Juga :  Baharudin Djafar Resmi Jabat Kapolda Maluku

Bupati Agus usai menerima Penghargaan menuturkan, prestasi tersebut diraih berdasarkan hasil pencapaian Kabupaten Pasangkayu atas parameter Kepedulian Hukum dan HAM pada tahun 2019. Penghargaan yang didapatkan tahun ini, merupakan penghargaan ke-4 dari Kementerian Hukum dan HAM atas kepedulian Pemkab Pasangkayu terhadap permasalahan Hukum dan HAM di Wilayah Kabupaten Pasangkayu.

Agus Ambo Djiwa, menyampaikan terima kasih kepada Presiden Republik Indonesia melalui Kemenkum HAM atas penghargaan tersebut. Ia juga berterima kasih kepada semua pihak khususnya Forkopimda Pasangkayu yang terlibat membantu terselenggaranya pemerintahan berbasis Hukum dan HAM diwilayah Kabupaten Pasangkayu.

Baca Juga :  Sosok Sudarji Sjaharuddin, Ingin Bawa Aspirasi Masyarakat Polman ke Pemprov Sulbar

“Semoga di masa mendatang, Kepedulian Hukum dan HAM di Kabupaten Pasangkayu semakin dihargai dan Pemkab Pasangkayu semakin mengedepankan hak-hak dan hukum dasar masyarakat,”harapnya.

Agus juga berharap Kabupaten Pasangkayu dimasa yang akan datang semakin maju. Serta masyarakat semakin mendapatkan perlindungan hukum dan kepeduliamln HAM yang memadai.

“Terima kasih juga kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah yang membidangi. Sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman karena perlakuan hukum yang ada di Kabupaten Pasangkayu sangat mengedepankan HAM,”kata Agus Ambo Djiwa Kandidat Doktor Universitas Brawijaya ini.

Berita Terkait

Anggota DPRD Sulbar Drs. Daud Tanri Arruan,Gelar Hearing di Desa Orobua Selatan: Serap Aspirasi dan Perkuat Pengawasan Pembangunan
Drg. Hj. Nurwan Katta, MARS Gelar Hearing Dialog di Tiga Lokasi, Serap Aspirasi Masyarakat
Wakil Ketua DPRD Sulbar Gelar Hearing Dialog di Polewali Mandar, Serahkan Bantuan Alat Kesenian
Tanam Pohon dan Saat Warga Tabang Serbu Pohon Gratis dari Pemprov Sulbar
Satreskrim Polresta Mamuju Tingkatkan Proses Kasus KDRT ke Tahap Penyidikan
Warga Tabang Serbu Gerakan Pasar Murah Pemprov Sulbar, Lurah : Membantu Warga Kami
Ole Romenij, Tim Geypens, Dion Markx Resmi WNI, Siap Bawa Timnas Berprestasi
Polsek Tapalang Respon Cepat Datangi TKP Seorang Pemuda Tenggelam di Pantai Galung Mamuju
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 Februari 2025 - 21:10 WIB

Anggota DPRD Sulbar Drs. Daud Tanri Arruan,Gelar Hearing di Desa Orobua Selatan: Serap Aspirasi dan Perkuat Pengawasan Pembangunan

Minggu, 9 Februari 2025 - 21:08 WIB

Drg. Hj. Nurwan Katta, MARS Gelar Hearing Dialog di Tiga Lokasi, Serap Aspirasi Masyarakat

Minggu, 9 Februari 2025 - 21:05 WIB

Wakil Ketua DPRD Sulbar Gelar Hearing Dialog di Polewali Mandar, Serahkan Bantuan Alat Kesenian

Minggu, 9 Februari 2025 - 20:47 WIB

Tanam Pohon dan Saat Warga Tabang Serbu Pohon Gratis dari Pemprov Sulbar

Minggu, 9 Februari 2025 - 19:50 WIB

Satreskrim Polresta Mamuju Tingkatkan Proses Kasus KDRT ke Tahap Penyidikan

Berita Terbaru