Hadiri Pisah Sambut Kapolres Polewali Mandar, Kakanim Polman Sampaikan Apresiasi Atas Sinergitas dan Kolaborasi

Kanwi

POLMAN – Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas II Non TPI Polewali Mandar turut menghadiri acara pisah sambut Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Polewali Mandar yang digelar di Aula Anindita Polres Polman, Rabu (10/01/2024), bersama jajaran Forkopimda Polewali Mandar serta beberapa instansi vertikal lainnya.

Bacaan Lainnya

Pergantian pucuk pimpinan Polres Polewali Mandar dari AKBP Agung Budi Leksono, SH, SIK, M.Pd kepada AKBP Anjar Purwoko, SH, SIK, MH ini berlangsung dengan hangat dan penuh keakraban. Diketahui AKBP Anjar Purwoko sebelumnya menjabat sebagai Kasubbid Paminal Polda Sulbar, sedangkan AKBP Agung Budi Leksono menduduki jabatan baru sebagai Wadir Intelkam Polda Sulbar.

Kepala Kantor Imigrasi (Kakanim) Polewali Mandar, Adithia P. Barus, hadir langsung dalam acara pisah sambut sebagai wujud dukungan dan kerjasama yang baik antar kedua institusi tersebut dalam penegakan hukum dan pengawasan orang asing di wilayah Kabupaten Polewali Mandar.

Dalam sambutannya, AKBP Agung Budi Leksono menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak atas kerjasamanya sehingga terjalin sinergitas yang baik. Sementara AKBP Anjar Purwoko dalam perkenalannya, memohon kerjasama dari semua pihak dan berkomitmen akan melanjutkan kegiatan yang sudah berjalan dengan baik, serta meningkatkan sinergi antara pemangku kepentingan di wilayah kerja Polres Polman.

”Kami beserta jajaran di Kantor Imigrasi Polewali Mandar mengucapkan selamat bertugas kepada Kapolres Lama serta ucapan terima kasih atas kerjasama, sinergi, dan kolaborasi yang sudah terjalin dengan baik,” ujar Adithia P. Barus dalam kesempatan tersebut.

Bapak Sekda yang mewakili Bupati Polman memberikan apresiasi dan terima kasih sebesar-besarnya kepada AKBP Agung Budi Leksono yang telah bertugas dengan baik sebagai Kapolres Polman. Semoga di tempat tugas yang baru dapat memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat, khususnya masyarakat Sulbar.

“Teruntuk Kapolres Polman yang baru, kami sampaikan selamat datang dan salam kenal. Kanim Polman siap melanjutkan sinergitas dan kolaborasi yang sudah terbangun dan terjalin dengan apik”, tutupnya.

Bagikan...

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *