PJ Gubernur Zudan Imbau Warga Kibarkan Merah Putih di Setiap Rumah

- Jurnalis

Sabtu, 12 Agustus 2023 - 10:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bulukumba — PJ Gubernur Sulbar Prof.Zudan Arif Fakrulloh menghadiri undangan pada puncak gerakan Nasional Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih yang dipusatkan di Tanjung Bira Bulukumba, Jumat 11 Agustus 2023.

Menurut Pj Gubernur, event nasional tersebut momen untuk menumbuhkan semangat persatuan dalam pembangunan, dan untuk mengajak masyarakat menjaga kerukunan, menjaga nama baik Sulbar serta menjaga cita cita kemerdekaan

“Mari masyarakat Sulbar, jaga kerukunan , jaga marwah Sulawesi Barat dan jaga cita cita kemerdekaan, kita isi kemerdekaan dengan penuh semangat membangun, dengan penuh semangat memajukan masyarakat,” ujar Zudan.

Sestama BNPP itu pun mengajak agar masyarakat mengibarkan bendera merah putih dalam rangka merayakan HUT Kemerdekaan RI.

Baca Juga :  Kakanwil Bersama Pimti Kemenkumham Sulbar Tinjau Pelayanan Paspor di LTSA Polman

“Mari kibarkan bendera di rumah kita masing masing, umbul umbul, juga di kantor instansi dari 1-31 Agustus Kemerdekaan kita isi dengan pembangunan,” kata Zudan

Pada acara di Bulukumba dihadiri langsung Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian, dan sejumlah pejabat kepala daerah se Indonesia.

Melalui event nasional itu, Mendagri mengucapkan terima kasih kepada seluruh undangan yang hadir. Dia menjelaskan gerakan nasional pembagian 10 juta bendera merupakan kegiatan reguler yang dilaksanakan setiap tahun, khususnya pada bulan Agustus.

Baca Juga :  Lewat Dir Binmas, Kapolda Sulbar Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir dan Tanah Longsor di Kalumpang

Awal mula dipilihnya Bulukumba sebagai acara puncak gerakan nasional pembagian 10 juta bendera melalui diskusi antara ia dengan Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri, Bahtiar. Lalu dipilihlah Bulukumba.

Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf mengatakan, suatu kehormatan sebab dipilihnya Bulukumba sebagai tuan rumah pelaksanaan kegiatan nasional yang dihadiri oleh para tamu undangan dari seluruh Indonesia.

Di acara puncak ini, juga dihadiri oleh Wakil Ketua BPIP Karjono, Gubenur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, pejabat eselon 1 dan 2 Kemendagri, beberapa perwakilan menteri, Gubernur, Bupati dan Wali Kota se Indonesia.(rls)

Berita Terkait

Sambut Bulan Suci Ramadhan, DWP Sulbar Berbagi Beras dengan Pegawai Pemprov Sulbar
Pj Sekprov Sulbar Buka Capacity Building Pejuang Tim TPID dan Bimbingan Teknis Penyusunan Kinerja TPID
Koordinasikan Layanan AHU, Upaya Kadiv Yankum Kemenkum Sulbar Tingkatkan Kualitas UMKM
Silaturahmi ke Lanal Mamuju, Pj Bahtiar Beri Penghargaan
Pj Sekprov Sulbar Hadiri Rakor Tindak Lanjut Pembentukan SPAM, Pemprov dan Pemkab Harus Berkolaborasi
Kanwil Kemenkum Sulbar Gelar Rapat Konsultasi dengan DPRD Kabupaten Majene, Kadiv P3H Sampaikan Apresiasi
Bahas Perda, Kanwil Kemenkum Sulbar Gelar Rapat Konsultasi dengan DPRD Polman
Antusiasnya Warga Pasangkayu Menanam Pisang Cavendis
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 18:07 WIB

Sambut Bulan Suci Ramadhan, DWP Sulbar Berbagi Beras dengan Pegawai Pemprov Sulbar

Jumat, 14 Februari 2025 - 15:50 WIB

Pj Sekprov Sulbar Buka Capacity Building Pejuang Tim TPID dan Bimbingan Teknis Penyusunan Kinerja TPID

Jumat, 14 Februari 2025 - 14:09 WIB

Koordinasikan Layanan AHU, Upaya Kadiv Yankum Kemenkum Sulbar Tingkatkan Kualitas UMKM

Jumat, 14 Februari 2025 - 10:01 WIB

Silaturahmi ke Lanal Mamuju, Pj Bahtiar Beri Penghargaan

Kamis, 13 Februari 2025 - 16:46 WIB

Pj Sekprov Sulbar Hadiri Rakor Tindak Lanjut Pembentukan SPAM, Pemprov dan Pemkab Harus Berkolaborasi

Berita Terbaru

Hallo Polisi

Polda Sulbar Torehkan Prestasi di Tour of Kemala Yogyakarta 2025

Minggu, 16 Feb 2025 - 15:09 WIB