MAMUJU – Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menerima kunjungan kerja Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia (RI), Almalik Pababari bersama para Staf Ahli dan Kepala Kantor DPD RI Sulbar di Kantor Bapperida Sulbar, Kamis (11/01/2024).
Pada kesempatan itu, Kepala Bapperida Sulbar Junda Maulana menyampaikan gambaran kondisi perkembangan Sulbar selama 2 (dua) dekade ini. Termasuk beberapa permasalahan pembangunan dan potensi – potensi Sulbar yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi wilayah.
“Sulbar kiranya mendapat supporting terutama program – program strategis di tingkat pusat. Kami Bapperida Sulbar berkewajiban memberikan informasi terkait perencanan dan Pembangunan Sulbar kepada pemerintah pusat”, sebut Junda Maulana dalam sambutannya.
Anggota DPD RI Almalik Pababari menyampaikan, kunjungan kerja itu dimaksudkan sebagai bentuk pengawasan atas Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2005 – 2025 di Sulbar dan informasi untuk bahan Rancangan Undang – Undang (RUU) RPJPN 2025 – 2045.
Sebelumnya, Almalik Pababari telah menyampaikan surat beserta kerangka acuan dan daftar pertanyaan dalam kunjungan kerja ini.
“Kita tidak terikat pada pertanyaan. Lebih bagus jika ada hal urgent yang penting diamanatkan ke kami. Maka akan dilanjutkan sebagai bahan diskusi kami di Jakarta”, kata Almalik, Senator asal Sulbar dalam sesi diskusi.
Dari hasil diskusi, disimpulkan perlunya dukungan kuat dari para legislator dan senator Sulbar di pusat dalam mengawal program strategis daerah. Bahkan direncanakan pertemuan bersama pemerintah pusat dan daerah yang akan difasilitasi oleh Almalik Pababari.
Turut hadir Sekretaris, Para kabid dan Pejabat fungsional Perencana Bapperida Sulbar dalam pertemuan di Ruang RKPD. (rls)