Tim Warsik Itsda Polda Sulbar Gelar Kunjungan di Polres Mamasa

- Jurnalis

Rabu, 27 November 2019 - 11:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAMASA, RAKYATTA.CO — Mamasa–Kepolisian Resor (Polres Mamasa) kedatangan Tim Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) dari Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Barat, Rabu (7/11/2019).

Tim Wasrik dari Itwasda Polda Sulbar dipimpin langsung Irbid I Itwasda Polda Sulbar, AKBP Zainal Bustar selaku Ketua Tim, melaksanakan Wasrik tahap II tahun 2019 dengan materi pemeriksaan aspek pelaksanaan dan pengendalian.

Dalam kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh Bagian, Satuan Fungsi, Seksi dan Polsek jajaran yang ada di Polres Mamasa. Wasrik merupakan bentuk pengawasan untuk mengontrol kinerja Polres beserta jajaran terutama dari segi aspek pelaksanaan dan pengendalian.

Baca Juga :  Audiens Kapolda Sulbar Bersama Pengurus HMI Cabang Manakarra

“Dari Kegiatan Wasrik kita dapat belajar dari kesalahan yang ditemukan sehingga kedepannya lebih baik lagi”, terang AKBP Zainal Bustar, dalam sambutannya.

Ia mengatakan, jadikan Wasrik sebagai sarana evaluasi dan konsultasi terhadap permasalahan dihadapi, yaitu dengan menyajikan informasi dan data sesuai fakta yang ada kepada tim Wasrik.

Sementara Kapolres Mamasa, AKBP Arianto mengatakan, kegiatan Wasrik harus dijadikan sebagai sarana evaluasi dan konsultasi terhadap permasalahan yang dihadapi.

Baca Juga :  Biro Log Polda Sulbar Supervisi di Polres Mamuju Tengah

Selain itu kata dia, hal ini juga merupakan langkah manajerial dalam rangka kontrol kinerja sehingga kedepan dapat menghasilkan kinerja yang lebih berkualitas dari sebelumnya.

“Kegiatan ini juga salah satu kontrol agar mekanisme kerja yang ada dilingkungan Polri berjalan sesuai aturan yangbberlaku”, kata AKBP Arianto.

Dikatakannya, dengan dilakukannya pengawasan dan pemeriksaan dapat meningkatkan kinerja aparat kepolisian baik yang didukung anggaran maupun kegiatan rutin dapat berjalan sesuai dengan program kerja yang direncanakan.

Editor: Wahyu

Berita Terkait

Pemda Mamasa Gelar Rakor Pemantapan Estimasi Anggaran BPJS Kesehatan 2025, Jaminan Kesehatan Warga Terus Ditingkatkan
Rakor dengan Penyuluh, Bupati Perintahkan Rampungkan Data Lahan Pertanian untuk Persiapan Penyaluran Pupuk Gratis
Pidato Perdana di DPRD Mamasa, Bupati Welem Sambolangi Uraikan Berbagai Masalah dan Solusinya
Apel Perdana, Bupati Mamasa Sampaikan ASN Harus Satu Komando Menyukseskan Visi Misi Bupati
H. Sudirman: “Pesta Demokrasi Selesai, Jangan Ada Lagi Warna-warni”
Kapolresta Mamuju Ucapkan Selamat Memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 27 Rajab 1446 H / 27 Januari 2025
RDP Aliansi Masyarakat Mamasa Bersatu dan DPRD Hasilkan 4 Poin Kesepakatan Terkait BPJS, Siltap, dan Kesejahteraan Aparat Desa
Dugaan Korupsi Dana BOK: Kejari Mamasa Geledah Kantor Dinkes dan Puskesmas Balla
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 12:30 WIB

Pemda Mamasa Gelar Rakor Pemantapan Estimasi Anggaran BPJS Kesehatan 2025, Jaminan Kesehatan Warga Terus Ditingkatkan

Kamis, 6 Maret 2025 - 21:09 WIB

Rakor dengan Penyuluh, Bupati Perintahkan Rampungkan Data Lahan Pertanian untuk Persiapan Penyaluran Pupuk Gratis

Selasa, 4 Maret 2025 - 15:45 WIB

Pidato Perdana di DPRD Mamasa, Bupati Welem Sambolangi Uraikan Berbagai Masalah dan Solusinya

Senin, 3 Maret 2025 - 16:35 WIB

Apel Perdana, Bupati Mamasa Sampaikan ASN Harus Satu Komando Menyukseskan Visi Misi Bupati

Senin, 24 Februari 2025 - 12:40 WIB

H. Sudirman: “Pesta Demokrasi Selesai, Jangan Ada Lagi Warna-warni”

Berita Terbaru