Ke Wajo Gubernur Sulse Nurdin Abdullah Tinjau Danau Tempe

WAJO —  Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah, dalam kunjungan kerjanya di Kabupaten Wajo, menyempatkan meninjau langsung Danau Tempe, Minggu (10/1/2021)

Dengan menggunakan hellycopter Gubernur yang didampingi Bupati Wajo Amran Mahmud, memantau dan melihat dari udara sumber aliran air yang memasuki Danau Tempe yang tiap tahun menyebabkan banjir.

Seperti diketahui, Danau Tempe yang terletak di tiga kabupaten dan memiliki luas mencapai 13.000 hektare baru saja direvitalisasi berupa pengerukan sedimen danau, yang mencapai 8,58 juta m3 karena mengalami pendangkalan.

Revitalisasi tahap I ini diyakini bisa menambah kapasitas volume tampungan sebesar 7,23 juta m3, dari kapasitas volume tampungan saat sebelumnya sebesar 207,66 juta m3.

Namun demikian, hingga saat ini setiap tahunnya banjir masih saja menggenangi Kabupaten Wajo, termasuk Kota Sengkang.

“Tentu kita berharap, setelah pak Gub, meninjau langsung sumber aliran air yang jadi banjir di Kota Sengkang kita bisa menemukan solusi lain, untuk meminimalisir banjir, terutama di dalam kota,” ujar Bupati Wajo.

Sebelumnya, bersama Bupati Wajo, Amran Mahmud, Gubernur Sulsel juga meninjau langsung pembangunan Irigasi Cenranae di Desa Lampulung, Kecamatan Pammana.

Dimana proyek tersebut terdapat lubang asupan air sedalam 12 meter dan saluran irigasi sepanjang 850 meter dengan dilengkapi empat pompa untuk memompa air danau naik ke saluran irigasi dan menjadi sumber air bagi sembilan desa di musim kemarau.

“Selain mampu menampung air untuk irigasi pertanian, lubang asupan air ini juga berfungsi sebagai pengendali banjir. Wajo dengan luas areal persawahan yang begitu besar, maka Pemprov Sulsel akan hadir memberi support dengan menambah debit air sehingga sawah irigasi teknis akan semakin nbesar,” kata Nurdin Abdullah. (*)

Editor: Zahar

Bagikan...

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *