Kemendagri Sudah Terima Usulan Calon Penjabat dari Daerah

JAKARTA — SEBAGIAN besar daerah telah mengusulkan calon penjabat kepala daerah. Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) masih mengkaji usulan tersebut, sebelum diteruskan kepada Presiden Joko Widodo.

“Kondisi terakhir, sebagian besar daerah sudah mengusulkan calon penjabat bupati dan wali kota. Kemendagri melalui Ditjen Otda sedang me-review satu per satu usulan tersebut,” ujar Kepala Pusat Penerangan Kemendagri Benni Irwan, Jumat (6/5).

Mengenai penjabat gubernur hasil pemilihan 2018 yang akan berakhir masa jabatannya pada 2022, Benni mengatakan semua usulan terkait gubernur masih dalam tahap pengkajian.

Termasuk, calon penjabat yang akan menggantikan gubernur yang akan selesai tugasnya pada 15 Mei 2022. Berdasarkan data Kemendagri, ada lima gubernur yang akan berakhir masa jabatannya dalam waktu dekat.

Rinciannya, Banten, Papua Barat, Gorontalo, Sulawesi Barat dan Bangka Belitung. Pada tahun ini, terdapat 101 kepala daerah hasil pemilihan 2018, yang akan selesai masa jabatannya.

“Saat ini sedang tahap review akhir,” pungkas Benni.(OL-11)

Bagikan...

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *