Panen Raya di Belawa Dihadiri Bupati Wajo

WAJO| RAKYATTA.CO| Wakil Bupati Wajo, Amran melakukan panen raya di lokasi Sekolah Lapangan Musim Tanam Oktober-Maret 2021/2022 di Belawa, (28/3/2022).

Panen Raya Padi tersebut dirangkaikan dengan pembukaan sekolah lapangan musim tanam April-September 2022. Hal ini juga digelar dalam rangka peringatan Hari Jadi Wajo (HJW) ke 623.

Bacaan Lainnya

Menurut Wakil Bupati, Sektor Pertanian merupakan salah satu sektor diantara sekian sektor unggulan dalam proses penyelenggaraan pembangunan di Kab. Wajo, dimana memposisikan pertanian sebagai sektor andalan dan penggerak utama pembangunan. Inovasi Teknologi pertanian merupakan satu keharusan untuk memacu peningkatan produksi, produktivitas dan kualitas produk pertanian yang berdaya saing.

Lebih lanjut dikatakannya. salah satu program kerja Bupati Wajo bersamanya adalah menumbuhkembangkan kewirausahaan muda pertanian, menghasilkan 10.000 enterpreuner. Program kerja ini dilaksanakan mulai tahun 2019 sampai 2024.

“Targetnya adalah Pemuda, Petani Muda, Petani Millenial, yang adaptif dalam pemahaman teknologi digital, sehingga mampu dalam melakukan identifikasi dan verifikasi perkembangan teknologi, ” Ujarnya.

Terkait Sekolah Lapang, Wakil Bupati menyebut dukungan Penyuluhan Pertanian kepada para petani tersebut akan diberikan secara intensif, di antaranya melalui Sekolah lapangan Bagi Petani.

“Harapan saya kegiatan sekolah lapangan yang merupakan salah satu proses edukasi/pembelajaran non-formal bagi para petani untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan dalam mengenali potensi, menyusun rencana usaha tani, identifikasi masalah dan pemecahannya, mengambil keputusan, menerapkan praktek-praktek budidaya dan manajemen risiko yang lebih baik, ” ujarnya.

Bagikan...

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *