Jalin Sinergitas, Kapolres Kepaulauan Tanimbar Silaturahmi Bersama Kejari Saumlaki

TANIMBAR — Dalam Rangka menjalin sinergitas terutama dalam penegakan hukum, Kapolres Kepaulauan Tanimbar AKBP Romi Agusriansyah, S.I.K, menggelar pertemuan bersama Kajari Negeri Saumlaki, Mujiarto,S.H,.M.H. Rabu 2 September 2020.

Suasana keakraban terlihat kala dua lembaga penegak hukum tersebut menggelar Tatap muka yang dihadiri para pejabat utama kedua institusi tersebut

Kapolres Kepaulauan Tanimbar AKBP Romi Agusriansyah, S.I.K, berharap agar menuntun tugas kedepan dapat bekerja sama antara pihak kejaksaan kabupaten kepulauan Tanimbar dan polres kepulauan tanimbar.

“Dengan pertemuan ini kita ingin Membangun koordinasi dengan pihak Kejaksaan terkait permasalahan yang akan akan terjadi kedepan,” kata Kapolres.

Menyambut apa yang disampaikan Kapolres, Kepala Kejaksaan Negeri Saumlaki, Mujiarto,S.H,.M.H, menyampaikan agar pihak polri dan kejaksaan juga harus membangun citra dan kerja sama yang baik saling berkomunikasi di setiap permasalahan yang terjadi.

“Salah satu poin yang dibahas yakni rencanakan tentang sangsi pembayaran penilangan yang sudah bekerja sama dengan pihak BRI akan di pindahkan ke BNI,” Ungkap Kajari.

Bagikan...

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *