MAJENE – Bupati Majene, H. A. Achmad Syukri Tammalele, turut serta dalam apel gelar pasukan yang digelar Polres Majene, Kamis (20/3/2025), sebagai bagian dari persiapan pengamanan arus mudik dan balik Lebaran 2025. Apel ini bertujuan untuk memastikan kesiapan seluruh personel dan sarana prasarana dalam rangka melaksanakan Operasi Ketupat 2025, yang akan berlangsung dari 23 Maret hingga 8 April 2025.
Operasi Ketupat 2025, yang memiliki sandi “Mudik Aman, Keluarga Nyaman”, melibatkan sejumlah instansi terkait seperti TNI, Dinas Perhubungan, Petugas Pemadam Kebakaran, dan lainnya. Kapolres Majene, AKBP Muhammad Amiruddin, S.I.K., yang memimpin apel, menyampaikan amanat dari Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., yang menegaskan pentingnya sinergitas antarinstansi untuk menjaga kelancaran arus mudik dan balik.
Menurut survei dari Kementerian Perhubungan, diperkirakan sekitar 146,48 juta orang akan melakukan perjalanan selama libur Lebaran 2025, dengan puncak arus mudik diprediksi terjadi pada 28-30 Maret 2025. Untuk mengantisipasi lonjakan jumlah pemudik, Operasi Ketupat 2025 akan melibatkan lebih dari 164 ribu personel yang ditempatkan di lebih dari 2.800 pos keamanan, pelayanan, dan terpadu di seluruh Indonesia. Selain itu, pengamanan juga akan difokuskan pada objek vital, seperti masjid, terminal, pelabuhan, dan stasiun.
Pengamanan selama operasi ini tidak hanya mencakup lalu lintas, tetapi juga memastikan stabilitas harga bahan pokok dan ketersediaan bahan bakar. Polri akan terus memantau distribusi dan harga untuk menghindari penimbunan. Petugas juga diinstruksikan untuk memberikan edukasi kepada pengemudi mengenai bahaya microsleep, melakukan pemeriksaan kendaraan, dan memastikan keselamatan di titik-titik rawan kecelakaan.
Kapolri juga mengimbau masyarakat untuk memanfaatkan layanan darurat hotline 110 untuk melaporkan gangguan keamanan atau kemacetan yang terjadi selama arus mudik dan balik. Dengan koordinasi yang baik antara Polri, TNI, serta berbagai instansi terkait, diharapkan Operasi Ketupat 2025 dapat memberikan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat yang merayakan Lebaran.
Bupati Majene dan seluruh peserta apel berharap, semoga pelaksanaan Operasi Ketupat 2025 dapat berjalan dengan lancar, sehingga masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan aman dan penuh keberkahan.