Bidik Calon Wakil Sutinah, Candra Mulai Panaskan Mesin

- Jurnalis

Kamis, 17 Oktober 2019 - 14:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAMUJU, RAKYATTA.CO — Bursa calon Wakil Bupati Mamuju 2020 tidak kalah ramai dari bursa calon Bupati. Sejumlah figur juga sudah mulai terlihat bergerak menyusun agenda sosialisasi dan komunikasi politik.

Salah seorang figur yang mulai diperbincangkan adalah Muhammad Ali Chandra Hapati Hasan. Tokoh muda ini digadang untuk maju mengisi posisi calon Wakil Bupati di Pilkada Mamuju, September 2020 mendatang.

“Saya sudah lama bergelut di banyak segmen akademis, sosial, kultur dan birokrasi. Itu semua seakan mulai menangtang saya untuk memasuki segmen yang lebih komprehensif dan menantang seperti dunia politik pemerintahan. Tantangan itu ingin saya ciptakan jadi peluang di Pilkada Mamuju 2020 nanti.” Ujar Chandra.

Kepala Kesra Provinsi Sulbar ini menegaskan kesiapan dirinya untuk maju menjajaki posisi calon Wakil. Tak hanya itu, jauh hari dirinya pun telah mengunci hanya akan maju kalau berpasangan dengan Sutinah Suhardi.

Baca Juga :  Terpilih Jadi Anggot DPRD Majene, Anak Nelayan Ini Siap Mengembang Amanah

“Kami realistis dengan kemampuan potensi untuk posisi calon Wakil dan itupun kami kunci hanya jika berpasangan dengan Sutinah. Kami tidak punya kalkulasi menjadi 02 dengan figur yang lain.” Imbuh mantan ketua KNPI Sulbar tersebut.

Dirinya mengaku telah melakukan komunikasi dengan pihak Sutinah. Intensitas komunikasi tersebut bahkan telah dikoordinasikan ke sejumlah tokoh termasuk kepada partai politik.

“Pihak kami dan ibu Sutinah telah melakukan komunikasi. Sejumlah point dari hasil komunikasi tersebut juga telah kami koordinasikan ke beberapa partai bersama tim. Kita lihat saja perkembangannya.” Ungkap Chandra optimis.

Baca Juga :  45 Anggota DPRD Polman Periode 2019-2024 Resmi Dilantik, Berikut Ini Daftar Nama-Namanya

Dikonfirmasi pada kesempatan berbeda, Sutinah mengapresiasi kesiapan Chandra. Meski Chandra disebutnya sangat potensil menjadi calon Wakil, akan tetapi ketua MPC Pemuda Pancasila Mamuju ini menegaskan akan tetap berpegang pada proses dan komitmen komunikasi yang telah dibangunnya dengan sejumlah pihak.

“Kita apresiasi pak Chandra yang sudah membuka diri untuk mendampingi kita di Pilkada 2020 sebagai bakal calon Wakil. Tapi kita ikuti dulu setiap proses yang sudah dilalui terutama perkembangan progres teman-teman partai. Kita kawal dulu lima partai yang sudah terjalin bagus komunikasinya, setelah itu baru kita lakukan penjajakan simulasi lewat survey bersama beberapa figur lainnya.” Beber Sutinah.

Berita Terkait

Dialog Anti Radikalisme Digelar di Masjid Taqwa Madatte, Hadirkan Tiga Narasumber
DPR Tetapkan Jadwal Pelantikan Kepala Daerah Hasil Pemilu 2024, Welem Sambolangi dan H. Sudirman Akan Dilantik Presiden 6 Februari 2025 ?
Munas Kilat, Anis Matta Terpilih Lagi Sebagai Ketua Umum Partai Gelora
SDK-JSM Unggul Telak di Polewali Mandar Berdasarkan Rekapitulasi KPU Polman
Assami Tegaskan Presisi Hitung Cepatnya Mendekati Hasil Rekapitulasi KPU
2 Hari Jelang Pilkada, Kabapas Polewali Kembali Tekankan Jajaran Jaga Netralitas
Halim Optimistis Pasangan ADAMI Menang di Pilkada Mamuju
Pasti Kaget Ki To, Lautan Massa Meriahkan Senam Bersama SDK dan Tina-Yuki di Mamuju
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 25 Februari 2025 - 22:23 WIB

Dialog Anti Radikalisme Digelar di Masjid Taqwa Madatte, Hadirkan Tiga Narasumber

Kamis, 23 Januari 2025 - 09:04 WIB

DPR Tetapkan Jadwal Pelantikan Kepala Daerah Hasil Pemilu 2024, Welem Sambolangi dan H. Sudirman Akan Dilantik Presiden 6 Februari 2025 ?

Minggu, 8 Desember 2024 - 14:29 WIB

Munas Kilat, Anis Matta Terpilih Lagi Sebagai Ketua Umum Partai Gelora

Kamis, 5 Desember 2024 - 07:27 WIB

SDK-JSM Unggul Telak di Polewali Mandar Berdasarkan Rekapitulasi KPU Polman

Kamis, 28 November 2024 - 04:24 WIB

Assami Tegaskan Presisi Hitung Cepatnya Mendekati Hasil Rekapitulasi KPU

Berita Terbaru