Delapan Sekolah Tingkat SMA Terus Bersaing Jadi Terbaik di Kegiatan CC Polantas Majene

MAJENE — Setelah berhasil lolos pada babak penyisihan cerdas cermat yang digelar oleh Satuan Lalu Lintas Polres Majene sejak kemarin, delapan perwakilan sekolah hari ini terus bersaing jadi yang terbaik, Kamis (29/9/22) di Aula Mapolres.

Delapan perwakilan sekolah yang lolos pada putaran semi final ini antara lain SMAN 1 Pamboang, SMKN 7 Majene, SMKN 5 Majene, SMAN 1 Majene, SMKN 4 Majene, SMAN 1 Sendana, SMKN 1 Majene dan SMAN 3 Majene.

Suasana juga menjadi semakin menarik saat para peserta berebut pertanyaan yang dilontarkan oleh panitia.

Sebelum kegiatan cerdas cermat babak semi final ini dibuka, tampak para peserta juga sedang sibuk melakukan banyak persiapan mengulang-ulang materi yang dipelajari.

Mungkin karena hari ini puncak menentukan siapa yang terbaik, jadi mereka terlihat sibuk dan lebih serius belajar.

Kasat Lantas Iptu Muhammad Irwan melalui Kanit Regident Ipda Kadriansyah juga menyebutkan kompetisi babak semi final ini berlangsung menarik dan kompetitif, para peserta lomba tampak antusias berlomba menjawab pertanyaan yang terus dilontarkan panitia, tuturnya.

Lewat kegiatan ini, sambungnya kita edukasi serta tingkatkan pemahaman para pelajar tentang pentingnya berlalu lintas dengan baik dan benar demi keselamatan bersama.

Bersamaan itu, pihaknya juga berharap kepada peserta perlombaan supaya tetap semangat dalam mengikuti perlombaan, buktikan generasi saat ini cerdas-cerdas dan kompotitif, harapnya.

Pada putaran perlobaan cerdas cermat tersebut, disesi pertama mempertemukan perwakilan sekolah SMAN 1 Pamboang, SMKN 7 Majene, SMKN 5 Majene, SMAN 1 Majene.

Untuk sesi keduanya sendiri mempertemukan SMKN 4 Majene
SMAN 1 Sendana, SMKN 1 Majene dan SMAN 3 Majene.

Humas Polres Majene

Bagikan...

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *