Dibantu Warga, Polres Mamasa Padamkan Kebakaran Lahan

MAMASA — Terunkan Dua unit Damkar, dan di bantu warga, Personil Polres Mamasa berhasil memadamkan kobaran api yang melahap lahan dan hutan di Dusun Barra-Barra, Desa Osango, Kabupaten Mamasa, Senin 2 September 2019.

Dihubungi via seluler miliknya, Kapolres Mamasa AKBP Arianto, menceritakan kronologis kejadiannya, Dimana berdasarkan keterangan warga sekitar sekitar pukul 10.00 Wita mereka melihat api di atas Gunung Dusun Barra-Barra Desa Osango Kec. Mamasa kemudian warga sekitar melaporkan ke Polres Mamasa , Pemadam Kebakaran dan warga lain turut serta membantu dengan alat seadanya.

“Sekitar Pukul 14.10 wita, api berhasil dipadamkan dengan menggunakan Alat Manual oleh Personil Polres Mamasa (Sat Sabara,Sat Intelkam ,Unit Reskrim Anggota Polsek Mamasa) dan dibantu oleh warga masyarakat karena akses menuju lokasi sulit di masuki mobil Pemadam,”jelas AKBP Arianto.

Ditambahkan, bahwa Luas lahan yg mengalami kebakaran sekitar ± 2 hektar, ini sementara dalam penyelidikan Polres Mamasa, dimana sudah ada beberapa warga yang diambil keterangannya.

“Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini, Dan Tindakan Kepolisian yang di ambil yakni dengan Mendatangi TKP dan telah Mengambil keterangan para Saksi,”Ucap AKBP Arianto.

Tak lupa, Kapolres, Menghimbau kepada warga untuk tidak membuang puntung rokok secara sembarang mengingat sekarang musim kemarau

Editor: Fathir

Bagikan...

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *