PASANGKAYU – Untuk mencegah penyalahgunaan narkoba khususnya di kalangan generasi muda diperlukan peran dan sinergi yang kuat semua pihak. Bahkan, dalam mencegah terjadinya penyalahgunaan narkoba disini peran keluarga terutama orang tua lah yang sangat penting dalam memberikan edukasi serta pemahaman kepada anaknya. Hal ini disampaikan oleh Ketua FKUB Kab. Pasangkayu Jabar Rowar, S.Pd, Senin (24/3/2025).
Disampaikan Jabar, sapaan akrabnya, generasi muda di Kab. Pasangkayu harus terbebas dari peredaran dan penyalahgunaan narkoba.
“Kita harus mencetak generasi muda yang religius, pandai, berakhlakul karimah, dan bebas dari penyalahgunaan narkoba. Melalui pendidikan serta edukasi dari keluarga lah yang paling efektif untuk mencegah penyalahgunaan narkoba itu sendiri. Peran keluarga dalam pencegahan penyalahgunaan narkoba yaitu, pendidikan agama dan akhlak, kasih sayang, rasa aman, bimbingan dan perhatian, selalu ada ketika dibutuhkan, mengetahui kebutuhan anak-anak, memberikan kebebasan dengan pengawasan aktif dan bijaksana, dan dorongan semangat untuk mencapai prestasi,” terang Jabar.
Lanjut Jabar menegaskan, orang tua juga perlu meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan pelatihan dan penyuluhan tentang narkoba, mempelajari pengenalan dini gejala atau tanda pengguna narkoba. Sehingga, dengan pengetahuan yang cukup orang tua dapat segera mengetahui seseorang anak telah mengenal atau mencoba narkoba.
“Peredaran narkoba saat ini sangat memprihatinkan di tengah perkembangan IT. Apalagi generasi muda merupakan harapan dan estafet bangsa. Kalau generasi muda sudah dirusak oleh narkoba, nasib bangsa Indonesia ini ke depannya pasti akan menghadapi generasi bangsa yang tidak dapat dikendalikan. InshaAllah dari DPRD, Kesbangpol, dan dibantu jajaran kepolisian, maupun instansi terkait lainnya akan memasifkan edukasi bahaya narkoba ke sekolah-sekolah,” Pungkasnya.