MAMUJU – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat menegaskan komitmennya dalam membangun daerah dengan kepemimpinan yang solid dan sinergis. Dalam jajaran pemerintahan, Gubernur Sulawesi Barat, Dr. H. Suhardi Duka, MM, bersama Wakil Gubernur, Mayjen TNI (Purn) Salim S. Mengga, mengemban amanah untuk mengarahkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di provinsi ini.
Foto resmi jajaran pemerintahan daerah Sulawesi Barat yang beredar menunjukkan struktur kepemimpinan yang terdiri dari bupati dan wakil bupati di enam kabupaten. Mereka adalah:
Kabupaten Mamuju: Dr. Hj. Sitti Sutinah S., SH., M.Si (Bupati) dan Yuki Permana, S.T (Wakil Bupati).
Kabupaten Majene: H. A. Achmad Syukri, SE., MM (Bupati) dan Dr. Hj. A. Ritamariaini, M.Pd (Wakil Bupati).
Kabupaten Polewali Mandar: H. Samsul Mahmud (Bupati) dan Hj. Andi Nursami Masdar (Wakil Bupati).
Kabupaten Mamasa: Welem Sambolangi, SE., MM (Bupati) dan Drs. H. Sudirman (Wakil Bupati).
Kabupaten Mamuju Tengah: Dr. H. Arsal Aras, SE., M.Si (Bupati) dan Dr. H. Askary S., S.Sos., M.Si (Wakil Bupati).
Kabupaten Pasangkayu: H. Yaumil Ambo Djiwa, SH (Bupati) dan Dr. Hj. Herny Agus, S.Sos., M.Si (Wakil Bupati).
Kehadiran para kepala daerah ini menjadi simbol kekompakan dalam menjalankan roda pemerintahan di Sulawesi Barat. Mereka memiliki tugas besar dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, memperkuat perekonomian daerah, serta memastikan pelayanan publik yang lebih baik.
Sebagai provinsi yang sedang berkembang, Sulawesi Barat dihadapkan pada berbagai tantangan, mulai dari infrastruktur, pendidikan, kesehatan, hingga ketahanan pangan. Dengan kepemimpinan yang solid, diharapkan koordinasi antar kabupaten dan provinsi dapat berjalan lebih efektif dalam mewujudkan pembangunan yang merata dan berkelanjutan.
Komitmen bersama dari jajaran pemerintah daerah ini diharapkan mampu membawa Sulawesi Barat menuju masa depan yang lebih maju dan sejahtera.