Imigrasi Mamuju Hadiri Serah Terima Gedung Kantor DPRD Provinsi Sulawesi Barat

- Jurnalis

Senin, 9 September 2024 - 08:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mamuju – Kepala Kantor Imigrasi Mamuju diwakili oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Indra Gunawan, menghadiri acara Serah Terima Gedung Kantor DPRD Provinsi Sulawesi Barat. Turut hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulbar, Pamuji Raharja.

Gedung baru DPRD Sulawesi Barat diresmikan setelah mengalami pembangunan rehabilitasi dan rekonstruksi pasca gempa Mamuju-Majene pada tahun 2021.

Ketua DPRD Sulbar Suraidah dalam sambutannya menyampaikan gedung baru ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja anggota dewan dalam menjalankan tugas.

Baca Juga :  Partisipasi Penuh Warga Binaan, Rutan Pasangkayu Siap Sukseskan Pemilu Tahun 2024

“Sebagai rumah aspirasi rakyat, gedung baru ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja anggota dewan di masa mendatang dan memberikan dampak positif bagi masyarakat” kata Suraidah.

Dalam kesempatan yang sama PJ Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin mengucapkan terimakasih kepada Presiden Joko Widodo yang telah membangun gedung DPRD Sulbar dengan melalui Kementerian PUPR.

“Kami ucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya atas nama Forkopimda dan seluruh masyarakat Sulbar, karena Presiden melalui Kementerian PUPR telah membantu Sulbar membangun beberapa fasilitas yang hancur akibat gempa bumi 15 Januari 2021 lalu”, ujar Bahtiar Baharuddin.

Baca Juga :  Lapas Polewali Kanwil Kemenkumham Sulbar Raih Prestasi Terbaik

Soft Launching Gedung Kantor DPRD Sulbar dirangkaikan dengan pembukaan lomba olahraga dalam memperingati HUT ke-20 tahun Provinsi Sulbar. Prosesi gunting pita dilakukan oleh Pj. Gubernur Sulbar secara simbolis meresmikan Gedung Kantor DPRD. Bahtiar Baharuddin bersama para tamu undangan berkeliling melihat situasi dan kondisi bangunan.

Berita Terkait

Gubernur Sulbar bersama 6 Bupati Sepakat Bangun Sekolah Rakyat, Target Putus Rantai Kemiskinan
Wagub Salim Mengga Ajak Masyarakat Saling Membantu dan Tunaikan Zakat
Jelaskan Soal Efisiensi Anggaran, Wagub Salim S Mengga Jamin APBD Fokus untuk Kepentingan Rakyat
Buka Puasa Bersama, Suhardi Duka Ajak Kader Demokrat Sulbar Jaga Integritas dan Fokus Layani Rakyat
Kapolresta Mamuju dan Dokkes Polda Sulbar Berikan Layanan Kesehatan Gratis di Anjungan Pantai Manakarra
Kapolresta Mamuju Gencarkan Sosialisasi Hotline Mudik 110 dan Tolak Premanisme Berkedok Ormas
IJS Sulbar Kecam Teror terhadap Media Tempo, Sebut Kebebasan Pers Terancam
Kapolresta Mamuju Ucapkan Selamat Memperingati Dies Natalis ke-71 GMNI
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 24 Maret 2025 - 13:23 WIB

Gubernur Sulbar bersama 6 Bupati Sepakat Bangun Sekolah Rakyat, Target Putus Rantai Kemiskinan

Minggu, 23 Maret 2025 - 23:14 WIB

Wagub Salim Mengga Ajak Masyarakat Saling Membantu dan Tunaikan Zakat

Minggu, 23 Maret 2025 - 22:33 WIB

Jelaskan Soal Efisiensi Anggaran, Wagub Salim S Mengga Jamin APBD Fokus untuk Kepentingan Rakyat

Minggu, 23 Maret 2025 - 21:27 WIB

Kapolresta Mamuju dan Dokkes Polda Sulbar Berikan Layanan Kesehatan Gratis di Anjungan Pantai Manakarra

Minggu, 23 Maret 2025 - 21:25 WIB

Kapolresta Mamuju Gencarkan Sosialisasi Hotline Mudik 110 dan Tolak Premanisme Berkedok Ormas

Berita Terbaru