Jumat Berjamaah di Masjid Syuhada Polman Kapolda Sampaikan Pesan Kamtibmas

POLMAN, RAKYATTA.CO — Usai menghadiri acara silaturahmi dan doa bersama yang digelar pemkab Polman. Kapolda Sulbar Brigjen Pol Baharudin Djafar melanjutkan sholat Jum’at secara berjamaah di Masjid Syuhada, Kabupaten Polman.

Usai Shikat Jumat secara berjamaah, Seperti biasa, dihadapan oara jemaah, Kapolda Sulbar berpesan kepada warga kabupaten Polman dan Sulbar pada khususnya untuk bisa saling menjaga keutuhan bangsa yang tercinta ini yaitu Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) tentu harus melalui sinergitas dan kerjasama seluruh pihak.

“Salah cara untuk mewujudkan hal tersebut tentu dengan mempererat hubungan silaturahmi, saling menasehati kepada kebaikan, saling menghormati segingga persaudaraan kita tetap kukuh dalam kebaikan,”ujarnya.

Tak lupa, pihaknya juga mengajak dan menghimbau seluruh seluruh jamaah untuk tetap menyatukan persepsi untuk mendukung kesuksesan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI demi keutuhan NKRI.

“Semua harus bersatu untuk menjaga keamanan dan ketertiban negeri ini, kerena ditangan kita semualah negeri ini akan lebih makmur, damai dan sejahterah,” tutur Kapolda.

Diakhir kesempatannya, Kapolda Sulbar juga meminta doa dan dukungan kepada seluruh pihak agar kami para pemimpin bisa mengembang amanah ini dengan penuh tanggung jawab dan mengutamakan mata hati dalam setiap urusan, pinta Kapolda.

Bagikan...

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *