Kakanwil Kemenkumham Sulbar Parlindungan Dukung Peresmian Rest Area Palipi

Majene – Kakanwil Kemenkumham Sulbar, Parlindungan mendukung peresmian Rest Area Palipi, Kabupaten Majene.

“Rest Area Palipi yang diresmikan oleh Pj Gubernur Sulbar merupakan salah satu upaya yang dapat memberi manfaat dalam membantu perekonomian masyarakat Sulawesi Barat, khususnya di Majene” ujar Parlindungan disela-sela waktunya.

Bacaan Lainnya

Parlindungan menilai, dengan adanya rest area tersebut juga dapat memberikan manfaat bagi pengendara yang melintas di wilayah trans Sulawesi Barat.

“Ini adalah salah satu gagasan yang perlu diapresiasi, sehingga diharapkan dapat menjadi percontohan di seluruh Kabupaten, mengingat di Sulawesi Barat belum ada rest area seperti ini” lanjut salah seorang Kakanwil di bawah kepemimpinan Menkumham, Yasonna itu

Sementara itu, Kepala Rutan Majene, Mansyur saat mewakil Kakanwil dalam peresmian rest area tersebut berharap dengan pemanfaatan aset menjadi salah satu langkah peningkatan PAD.

“Dengan harapan Sulbar sebagai daerah otonomi yang dapat meningkatkan PAD” lanjutnya

Sementara itu,  dalam kesempatannya PJ Gubernur Sulbar Akmal Malik, menjelaskan, hadirnya gagasan rest area  diharapkan dapat memberikan dampak positif ke Masyarakat

Menurut Akmal, Pemanfaatan PPN Palipi menjadi Rest Area juga sebagai upaya pemanfaatan aset daerah.

Oleh karena itu, Akmal Malik berharap Pemkab Majene dapat melanjutkan pengembangan dan menjadikan Rest Area Palipi menjadi percontohan untuk di kabupaten lain.

Bagikan...

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *