Kakanwil Kemenkumham Sulbar Sebut Jajarannya Terus Bangun Koordinasi Dengan Pemda, Dorong Raih Predikat Peduli HAM

Mamasa – Kakanwil Kemenkumham Sulbar, Marasidin menyebut jajaranya saat ini mendorong Pemerintah daerah dalam mewujudkan kabupaten/kota Peduli (KKP) HAM.

“Saat ini Kemenkumham Sulbar terus membangun komunikasi dan kerjasama dalam hal pemenuhan data dukung dalam rangka menghadapi penilaian Kabupaten/Kota peduli HAM” ujar salah seorang Kakanwil unit wilayah di bawah kepemimpinan Menkumham, Yasonna itu di sela-sela waktunya

Bacaan Lainnya

Menurutnya, jajarannya akan senatiasa melakukan pendampingan, baik secara langsung maupun dengan memanfaatkan sarana teknologi informasi.

Terkait dengan itu, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat melaksanakan Koordinasi dan Monitoring Pelaporan Aksi HAM tahun 2023 Kabupaten Mamasa,

Kegiatan berlangsung di Ruang Kerja Kabag Hukum Setda Mamasa diterima langsung oleh Kabag Hukum Kab. Mamasa.

Koordinasi dilaksanakan dalam rangka persiapan pelaporan Aksi HAM (B12) yang akan dilaksanakan mulai pada Bulan Oktober sampai dengan Bulan Desember 2023.

Dalam kunjungan kerja tersebut tim Kanwil menyampaikan beberapa hal yaitu Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Barat mendorong seluruh kabupaten yang ada di Sulawesi Barat untuk melengkapi dan memenuhi data dukung pelaporan Aksi HAM B012 tahun 2023 di Kabupaten Mamasa.

Meminta kepada pemda Mamasa khususnya OPD terkait dapat meningkatkan sinergi dalam memenuhi semua data dukung sebagaimana termuat dalam PERPRES  Nomor 53 tahun 2021 tentang Rencana Aksi Hak Asasi Manusia Tahun 2021-2025.

Tak hanya itu, juga diharapkan agar memenuhi data dukung Aksi HAM sebagai salah satu unsur dalam penilaian  kabupaten peduli HAM tahun 2023 ini, mengingat pada tahun 2020 Kab. Mamasa sudah pernah mendapatkan penghargaan.

Untuk penilaian Kabupaten/Kota Peduli HAM masih ada data dukung dari beberapa indikator yang belum lengkap, diharapkan untuk tahun depan lebih awal menyiapkan data dukung agar dalam tahapan verifikasi di kanwil masih bisa untuk perbaikan lagi.

Kepala Bagian Hukum sangat mengapresiasi kunjungan kerja dari Kemenkumham Sulawesi Barat terkait dengan kerjasama dan sinergi yang terjalin selama ini.

Mengingat baru menjabat sebagai Kabag Hukum, dan dalam waktu dekat akan segera ditindaklanjuti agar mempercepat pengumpulan data dukung.

Bagikan...

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *