Kanwil Kemenkum Sulbar Terima Kunjungan Koordinasi Rumah BUMN Kabupaten Mamuju, Bahas Pengembangan Layanan

- Jurnalis

Rabu, 22 Januari 2025 - 14:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mamuju – Kanwil Kemenkum Sulbar menerima kunjungan dari Koordinator Rumah BUMN Mamuju.

Kanwil Kemenkum Sulbar dalam hal ini Bidang Pelayanan AHU menerima Nia Asniati, selaku Koordinator Rumah BUMN Kabupaten Mamuju.

Kunjungan Rumah BUMN Mamuju itu membahas terkait perseroan perorangan dan optimalisasi penggunaan aplikasi AHU, khususnya pada aspek monitoring perseroan perorangan.

Wardi dalam kesempatannya menyampaikan sejumlah arahan Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Hidayat untuk terus membangun kolaborasi dan sinergi dengan stakeholder.

“Sehingga koordinasi yang dilakukan oleh koodinasi Rumah BUMN ini adalah satu wadah dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat” pungkasnya

Sementara itu, Nia Asniati memberikan penjelasan mendalam mengenai kondisi lapangan dan kendala yang dihadapi, termasuk permasalahan-permasalahan yang dihadapi beberapa waktu belakangan dalam pengguna aplikasi AHU.

Baca Juga :  Hari Kedua SKB Kesamaptaan Kanwil Kemenkumham Sulbar di Korem 142 Mamuju, Pasti Profesional

Ia menyoroti perlunya penguatan sosialisasi terkait fitur-fitur dalam aplikasi AHU yang mendukung pengelolaan perseroan perorangan, serta pentingnya dukungan teknis bagi pelaku usaha mikro dan kecil yang menjadi sasaran utama perseroan perorangan.

“Hambatan utama yang diungkap adalah kurangnya pemahaman teknis oleh pelaku usaha terkait pengisian data perseroan dan prosedur yang harus dilakukan untuk mendapatkan persetujuan” tambahnya

Tak hanya itu, diskusi dilanjutkan dengan sejumlah solusi teknis, seperti penyederhanaan panduan pengguna aplikasi AHU dan peningkatan fitur yang lebih user-friendly, khususnya dalam pengelolaan data perseroan perorangan.

Baca Juga :  Kakanwil Pamuji Raharja Hadiri Penyerahan DIPA dan Buku Alokasi TKD TA 2025 Provinsi Sulawesi Barat

Langkah strategis lainnya mencakup rekomendasi dalam hal evaluasi dan perbaikan teknis pada fitur aplikasi AHU untuk memudahkan proses validasi dan proses menjalankan perseroan perorangan, termasuk penyempurnaan antarmuka aplikasi agar lebih mudah dipahami oleh pengguna awam.

Secara terpisah, Kakanwil Kemenkum Sulbar, Sunu Tedy Maranto mendukung upaya yang dilakukan oleh jajaran Bidang AHU.

Sehingga, salah seorang Kakanwil dibawah kepemimpinan Menkum, Supratman Andi Agtas itu agar Bidang Pelayanan AHU terus melakukan tinjauan komprehensif mengenai kendala dan kebutuhan pengguna aplikasi AHU, sebagai dasar untuk pengembangan sistem di masa medatang.

Berita Terkait

Kapolresta Mamuju Pimpin Langsung Upacara Kesadaran Nasional
Tumpang Tindih Kewenangan, Wakil Ketua PWNU Sulbar Tolak Asas Dominus Litis
Bhabinkamtibmas Polsek Tapalang Hadiri Acara Akad Nikah Warganya, Wujud Kehadiran Polri di Tengah Masyarakat
Hari Kedua Pelaksanaan Manajemen Operasional Polsek, Peserta Tetap Semangat Jalani Kegiatan di SPN Polda Sulbar
Mudah Menjadi Alat Kepentingan Politik dan Ekonomi, Ketua MUI Mamuju Menilai Asas Dominus Litis Tidak Efektif
Sambut Bulan Suci Ramadhan, DWP Sulbar Berbagi Beras dengan Pegawai Pemprov Sulbar
Ketua FORMAL Subar Tolak Penerapan Asas Dominus Litis Pembaruan UU Hukum Pidana
Pj Sekprov Sulbar Buka Capacity Building Pejuang Tim TPID dan Bimbingan Teknis Penyusunan Kinerja TPID
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Februari 2025 - 07:17 WIB

Kapolresta Mamuju Pimpin Langsung Upacara Kesadaran Nasional

Minggu, 16 Februari 2025 - 16:08 WIB

Tumpang Tindih Kewenangan, Wakil Ketua PWNU Sulbar Tolak Asas Dominus Litis

Minggu, 16 Februari 2025 - 10:06 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Tapalang Hadiri Acara Akad Nikah Warganya, Wujud Kehadiran Polri di Tengah Masyarakat

Sabtu, 15 Februari 2025 - 10:18 WIB

Mudah Menjadi Alat Kepentingan Politik dan Ekonomi, Ketua MUI Mamuju Menilai Asas Dominus Litis Tidak Efektif

Jumat, 14 Februari 2025 - 18:07 WIB

Sambut Bulan Suci Ramadhan, DWP Sulbar Berbagi Beras dengan Pegawai Pemprov Sulbar

Berita Terbaru

Hallo Polisi

Polda Sulbar Torehkan Prestasi di Tour of Kemala Yogyakarta 2025

Minggu, 16 Feb 2025 - 15:09 WIB