Lapas Kelas IIB Polewali Berikan Pengarahan Terkait Penertiban Pakaian dan Peningkatan Shalat Berjamaah

- Jurnalis

Selasa, 15 Oktober 2024 - 02:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polewali Mandar, lapaspolewali.kemenkumham.go.d – #LuluareLapole Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Polewali Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Barat (Sulbar) melaksanakan pengarahan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) terkait penertiban pakaian di lingkungan Lapas. Pengarahan ini dilakukan oleh Kepala Lapas Polewali dan jajaran untuk menjaga kerapian dan keseragaman pakaian yang dikenakan oleh WBP selama berada di dalam Lapas. Selasa, 15 Oktober 2024.

Dalam kesempatan tersebut, pihak Lapas menekankan pentingnya mematuhi aturan mengenai jumlah pakaian yang boleh dibawa dari luar. Hal ini dilakukan menyusul adanya pembagian pakaian seragam yang disediakan oleh Lapas kepada seluruh WBP. Pakaian seragam diberikan guna menciptakan tampilan yang lebih rapi dan teratur, serta memperkuat semangat kedisiplinan di lingkungan Lapas.

Baca Juga :  Kapolresta Mamuju Kontrol Pengamanan TPS 14 Karema yang Melakukan PSU

Kepala Lapas Kelas IIB Polewali menegaskan bahwa setiap WBP diwajibkan untuk mengurangi jumlah pakaian yang dibawa dari luar. “Kami telah menyediakan seragam untuk seluruh WBP dengan tujuan menjaga kerapian dan disiplin di dalam Lapas. Dengan adanya seragam ini, WBP diharapkan dapat tampil lebih tertib dan seragam,” kata Kalapas dalam arahannya.

Selain menyoroti aturan berpakaian, Kalapas Kelas IIB Polewali juga memberikan penekanan pada peningkatan intensitas pelaksanaan shalat berjamaah di setiap blok. “Kami akan meningkatkan intensitas pelaksanaan shalat berjamaah di masing-masing blok. Shalat berjamaah merupakan salah satu upaya pembinaan mental dan spiritual bagi WBP, yang kami harapkan bisa semakin mempererat rasa kebersamaan dan meningkatkan kesadaran religius mereka,” tambah Kalapas.

Baca Juga :  ABM: Program Pro Rakyat Dikedepankan

Pengarahan ini diikuti oleh perwakilan Blok dan kamar dengan penuh perhatian dan diharapkan dapat dipatuhi demi kebaikan bersama. Pihak Lapas juga akan terus melakukan pengawasan agar aturan ini berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

Sementara itu, secara terpisah, Kakanwil Kemenkumham Sulbar, Pamuji Raharja mendukung upaya yang dilakukan oleh jajaran Lapas Polewali.
“Sehingga melalui Pelaksanaan kegiatan ini, diharapkan dapat memberi dampak terhadap peningkatan kinerja di jajaran Kanwil Kemenkumham Sulbar” tutup salah seorang Kakanwil unit wilayah di bawah kepemimpinan Menkumham, Supratman Andi Agtas itu di sela-sela waktunya.

@Kumham_Sulbar @NewsKemenkumham #KanwilSulbar #Supratman #PamujiRaharja Pamuji Raharja #Alzuarman Alzuarman Lapas Polewali

(Humas Lapole, Oktober 2024)
#kemenkumham #kemenkumhamsulbar #lapaspolewali #lapaspolewalihebat #lapas #polman #polewalimandar

Berita Terkait

Koordinasi Dengan Pemda Pasangkayu, Kanwil Kemenkum Sulbar Bahas Pelaksanaan Desa Sadar Hukum
PJA Tahun 2025 Akan Digelar, Kakanwil Kemenkum Sulbar Bersama Kadiv P3H Ajak Pemda Lakukan Persiapan
Kadiv Yankum Kemenkum Sulbar Sebut Mendukung Kebijakan Pelaksanaan Efisiensi Anggaran
Gelar Rapat Analisis Konsepsi/Pra Harmonisasi Ranperda, Kadiv P3H Kemenkum Sulbar Minta Jaga Kualitas Layanan Penyusunan Perda
Pembukaan Masa Persidangan Kedua Tahun 2025 dan Hearing Dialog untuk Pembangunan Desa DPRD Provinsi Sulawesi Barat
DPRD Sulbar dan DPRD Polman Bahas Permasalahan Distribusi Air Bersih di Tiga Kecamatan
Ketua DPRD Sulawesi Barat Gelar Hearing Dialog di Dua Titik di Mamuju Tengah
Sengketa Informasi Publik Melibatkan Kepala Desa di Polman Siap Disidangkan di KIP Sulawesi Barat
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 17:27 WIB

Koordinasi Dengan Pemda Pasangkayu, Kanwil Kemenkum Sulbar Bahas Pelaksanaan Desa Sadar Hukum

Kamis, 6 Februari 2025 - 17:17 WIB

PJA Tahun 2025 Akan Digelar, Kakanwil Kemenkum Sulbar Bersama Kadiv P3H Ajak Pemda Lakukan Persiapan

Kamis, 6 Februari 2025 - 14:02 WIB

Gelar Rapat Analisis Konsepsi/Pra Harmonisasi Ranperda, Kadiv P3H Kemenkum Sulbar Minta Jaga Kualitas Layanan Penyusunan Perda

Rabu, 5 Februari 2025 - 23:03 WIB

Pembukaan Masa Persidangan Kedua Tahun 2025 dan Hearing Dialog untuk Pembangunan Desa DPRD Provinsi Sulawesi Barat

Rabu, 5 Februari 2025 - 22:59 WIB

DPRD Sulbar dan DPRD Polman Bahas Permasalahan Distribusi Air Bersih di Tiga Kecamatan

Berita Terbaru