Sutinah Sudah Menangkan Etape Perburuan Partai

Mamuju — Fase perburuan partai semakin mendekati garis finis jelang tahapan Pilkada Mamuju 2020. Secara mengejutkan, mayoritas partai telah menyatakan dukungan kepada Sutinah Suhardi sebagai bakal calon Bupati yang akan mereka usung.

Konsultan politik yang sekaligus ditunjuk sebagai salah satu juru bicara Sutinah, Maenunis Amin, menyebut kandidatnya sudah berhasil memenangkan etape perburuan partai.

“Meskipun rekomendasi partai baru akan diterima setelah ibu Sutinah mengumumkan calon wakilnya, akan tetapi sembilan partai yang ditempati mendaftar, semua sudah dalam proses finalisasi. Ditambah dengan partai non parlemen, minimalnya 10 partai akan bergabung dalam koalisi Mamuju Keren. Itu juga artinya, ibu Sutinah sudah memenangkan etape perburuan partai.” Ungkap Maenunis.

Ditanya terkait komentar Irwan Pababari yang meragukan rekomendasi partai yang sudah menyatakan dukungan kepada Sutinah, Ia balik bertanya.

“Sekarang saya balik tanya, apa pak Habsi Wahid sudah pegang rekomendasi Nasdem? Coba minta pak Irwan Pababari untuk menunjukkan rekomendasi Hanura, sudah ada ditangannya apa belum? Pasti belum ada! Sebagai ketua partai, keduanya pasti memahami betul, ketika seorang ketua partai sudah menyatakan dukungan partainya kepada Sutinah, itu pasti prosesnya menuju rekomendasi. Itu sama persis case to case dengan Nasdem dan Hanura.” Imbuh Maenunis.

Maenunis menilai bahwa manuver menguber partai yang dilakukan oleh petahana sebagai bentuk kekhawatiran terhadap konsolidasi partai yang berhasil diselesaikan oleh Sutinah.

“Ibu Sutinah lebih progres berkomunikasi dan membangun kepercayaan politik disemua partai. Itulah yang semakin mengkhawatirkan petahana. Makanya pihak petahana sekarang mulai lagi gencar mengejar partai, meskipun mereka tahu persis bahwa itu sudah sangat terlambat.” Kunci direktur Logos Politika ini.

Bagikan...

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *