Usai Banjir dan Longsor, Damkar Mamuju Bantu Warga Bersihkan Lumpur

- Jurnalis

Selasa, 28 Januari 2025 - 18:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAMUJU — Banjir dan longsor yang melanda sejumlah titik di Kabupaten Mamuju pada 26 Januari 2025 meninggalkan genangan air dan lumpur tebal di berbagai wilayah terdampak. Selasa (28/1/2025). Kondisi ini menjadi masalah baru bagi warga, termasuk di fasilitas umum yang kini terhambat fungsinya akibat sisa material bencana.

Sebagai langkah cepat, Bupati Mamuju, Sutinah Suhardi, langsung menginstruksikan Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) untuk membantu warga membersihkan sisa lumpur melalui suplai air bersih ke rumah-rumah serta bantuan tenaga personel.

Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Mamuju, Jumardi, mengungkapkan bahwa sejak kejadian, pihaknya bergerak cepat dengan menurunkan personel ke sejumlah lokasi terdampak. Wilayah prioritas mencakup fasilitas umum dan rumah warga, termasuk di Desa Bambu serta sejumlah rumah di pusat kota Mamuju.

Baca Juga :  Kapolda Sulbar Imbau Masyarakat Hati-hati Saat Mudik Baik, Tetap Patuhi Patuhi Aturan Berlalu Lintas

“Kami langsung menindaklanjuti perintah Bupati dengan mengerahkan tim ke lokasi-lokasi terdampak. Fokus kami adalah menyuplai air untuk membersihkan lumpur yang menggenangi rumah-rumah warga dan fasilitas umum,” ujar Jumardi.

Namun, upaya pembersihan tidak luput dari kendala. Sungai yang menjadi sumber air utama untuk pengisian armada pemadam mengalami kekeruhan tinggi pasca-banjir. Menyikapi hal ini, tim Damkar mengambil langkah taktis dengan mencari sumber air alternatif yang layak untuk digunakan, meskipun hanya sebatas pembersihan rumah.

Baca Juga :  Sat Reskim Polresta Mamuju Ringkus 2 Pelaku Curanmor

Jumardi juga mengingatkan warga untuk memanfaatkan suplai air yang diberikan dengan bijak dan menggunakannya hanya untuk membersihkan rumah, bukan untuk konsumsi.

Sejak hari pertama hingga dua hari pasca-kejadian, tim Damkar Mamuju telah bekerja tanpa henti. Dibagi ke dalam beberapa kelompok, mereka fokus pada evakuasi awal hingga pembersihan. Dengan semangat kerja sama antara pemerintah dan masyarakat, diharapkan kondisi akan segera pulih dan warga dapat kembali beraktivitas seperti sedia kala.

Berita Terkait

Kapolresta Mamuju Koordinasi dengan Instansi Terkait untuk Optimalkan Pelaksanaan Operasi Ketupat Marano 2025
Kapolresta Mamuju Pimpin Pengamanan Ketat Aksi Unras Mahasiswa di Kantor DPRD Sulbar
Kapolresta Mamuju dan Dokkes Polda Sulbar Berikan Layanan Kesehatan Gratis di Anjungan Pantai Manakarra
Kapolresta Mamuju Gencarkan Sosialisasi Hotline Mudik 110 dan Tolak Premanisme Berkedok Ormas
Kapolresta Mamuju Ucapkan Selamat Memperingati Dies Natalis ke-71 GMNI
Bazar Sembako Murah Polresta Mamuju di Serbu Warga, Ratusan Paket Ludes Terjual
Raker dan Buka Puasa Bersama Alumni Fakultas Hukum: Perkuat Silaturahmi, Merajut Sinergi di Bulan Suci Ramadhan
Hari Ketiga Pasca Gugurnya 3 Prajurit Bhayangkara di Way Kanan, Kapolresta Mamuju Gelar Tahlilan dan Doa Bersama
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 24 Maret 2025 - 20:32 WIB

Kapolresta Mamuju Koordinasi dengan Instansi Terkait untuk Optimalkan Pelaksanaan Operasi Ketupat Marano 2025

Senin, 24 Maret 2025 - 16:59 WIB

Kapolresta Mamuju Pimpin Pengamanan Ketat Aksi Unras Mahasiswa di Kantor DPRD Sulbar

Minggu, 23 Maret 2025 - 21:27 WIB

Kapolresta Mamuju dan Dokkes Polda Sulbar Berikan Layanan Kesehatan Gratis di Anjungan Pantai Manakarra

Minggu, 23 Maret 2025 - 21:25 WIB

Kapolresta Mamuju Gencarkan Sosialisasi Hotline Mudik 110 dan Tolak Premanisme Berkedok Ormas

Minggu, 23 Maret 2025 - 11:26 WIB

Kapolresta Mamuju Ucapkan Selamat Memperingati Dies Natalis ke-71 GMNI

Berita Terbaru