Kapolres Polman Didaulat Resmikan Kantor Kas Bank Bukopin di Polman

- Jurnalis

Kamis, 19 Desember 2019 - 06:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

POLMAN, RAKYATTA.CO — Kapolres Polman AKBP Muhammad Rifai meresmikan langsung Kantor Kas Bank Bukopin Cabang Kabupaten Polman, Kamis 19 Desember 2019.

Saat meresmikan, Kapolres Polman AKBP Muhammad Rifai turut didampingi Kepala Cabang PT Bank Bukopin Polman Basrul dan Pimpinan PT Bank Bukopin Cabang Pare-Pare Herlin P Syukur, SE

Kapolres Polman, dalam sambutannya, menyampaikan terimakasih kepada Bank Bukopin yang memilih dan membuka kantor kasnya di Polman. “Ini menandakan jika ada peluang pergerakan perekonomian yang membaik di kabupaten Polman,” kata Muhammad Rifai.

Baca Juga :  Berlangsung Sengit! Pertandingan Persahabatan Voli Imigrasi dan BPN

Rifai, menyebutkan, setiap bank yang ingin membuka kantor kas cabang, pasti ada kajian terlebih dahulu dengan melihat beberapa tolak ukur. Seperti geliat perekonomian atau perputaran uang, maupun tingkat kesejahteraan penduduk.

Menurutnya, para pengusaha dan pedagang lokal harus diberi kesempatan untuk meningkatkan usahanya di Polman. Sebab mereka juga punya potensi untuk berkembang, sekaligus mampu berkonstribusi dalam menyerap tenaga kerja lokal.

Baca Juga :  Berkat TMMD, Warga Ongko Miliki Sumber Air Bersih

“Kita berharap agar keberadaan kantor kas ini bisa bermanfaat untuk masyarakat umum. Begitu pun pihak perbankan bisa memberikan kemudahan kepada masyarakat,”Ungkapnya.

Terakhir, tak lupa mengucapkan selamat atas peresmian kantor Kas Bank Bukopin di Kabupaten Polman.

“Saya selaku Kapolres Polman mengucapkan selamat dan sukses. Semoga PT Bank Bukopin Cabang Polman ke depan semakin sukses,”Pungkasnya.

Berita Terkait

Saluran Air Dipenuhi Sampah Dan Rumput, Babinsa Kodim 1402 Polman Ajak warga Gotong Royong
Bimtek Kolaborasi Media dan Pemda, Strategi Sinergis untuk Meningkatkan Kinerja Daerah
Pj. Sekda Polman Pimpin Pengawasan dan Pemantauan Harga Tabung LPG 3 Kg di Kabupaten Polewali Mandar
TNI, Mahasiswa Dan Warga Kolaborasi Bersihkan Lingkungan Dan Drainase Di Polewali Mandar
Dinas Perumahan, Permukiman, dan Pertanahan Kabupaten Polewali Mandar Segera Realisasikan Program Bedah Rumah 2025
Ratusan Guru PAI Polman Audiensi dengan PJ Sekda Polman Terkait Pembayaran Tunjangan
Sengketa Informasi Publik Melibatkan Kepala Desa di Polman Siap Disidangkan di KIP Sulawesi Barat
Pj. Bupati Polman dan Pihak Terkait ke Keluarga Syafi’i yang Menderita Lumpuh Layu di Lingkungan Ujung Polewali
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 11:56 WIB

Saluran Air Dipenuhi Sampah Dan Rumput, Babinsa Kodim 1402 Polman Ajak warga Gotong Royong

Jumat, 7 Februari 2025 - 22:46 WIB

Bimtek Kolaborasi Media dan Pemda, Strategi Sinergis untuk Meningkatkan Kinerja Daerah

Jumat, 7 Februari 2025 - 19:42 WIB

Pj. Sekda Polman Pimpin Pengawasan dan Pemantauan Harga Tabung LPG 3 Kg di Kabupaten Polewali Mandar

Jumat, 7 Februari 2025 - 12:05 WIB

TNI, Mahasiswa Dan Warga Kolaborasi Bersihkan Lingkungan Dan Drainase Di Polewali Mandar

Jumat, 7 Februari 2025 - 10:04 WIB

Dinas Perumahan, Permukiman, dan Pertanahan Kabupaten Polewali Mandar Segera Realisasikan Program Bedah Rumah 2025

Berita Terbaru