Mamuju, –Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Mamuju bersama dengan Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Polewali kembali laksanakan Penelitian Kemasyarakatan (LITMAS) program Integrasi bagi Warga Binaan Bertempat di Ruangan Pos Bapas, (09/12).
Kegiatan Litmas ini merupakan salah satu syarat untuk mengikuti program integrasi baik itu Cuti Bersyarat dan Pembebasan Bersyarat serta program pembinaan yang akan diikuti melalui Litmas Awal. Adapun Warga Binaan yang dilitmas yakni satu orang (tiga) orang untuk program Cuti Bersyarat dan dua orang untuk program Pembebasan Bersyarat. Petugas Pembimbing Kemasyarakatan yang melakukan Litmas yakni Taswin, Sugiri dan Aswar Saputra.
Kepala Subseksie Pelayanan Tahanan, Baskoro Asri Nurmahdi, mengatakan akan terus berkomitmen untuk memenuhi hak Warga Binaan yang telah memenuhi persyarakatan untuk diusulkan pada program integrasi.
“Kami mendukung agar semua Warga Binaan bisa mendapatkan haknya secara adil dan merata. Untuk hal itu kami terus berkordinasi dengan pihak Bapas Polewali terkait program Integrasi Warga Binaan,” ucap Baskoro.
Sementara itu, secara terpisah, Kakanwil Kemenkumham Sulbar, Marasidin mendukung upaya yang dilakukan oleh jajaran Rutan Mamuju.
“Sehingga melalui Pelaksanaan kegiatan ini, diharapkan dapat memberi dampak terhadap peningkatan kinerja di jajaran Kanwil Kemenkumham Sulbar” tutup salah seorang Kakanwil unit wilayah di bawah kepemimpinan Menkumham, Yasonna itu.