Dirresnarkoba Polda Sulbar Hadiri Pembukaan Turnamen Domino di Maleo Town Square

- Jurnalis

Jumat, 24 Januari 2025 - 19:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAMUJU – Mewakili Kapolda Sulawesi Barat, Irjen Pol Adang Ginanjar, Direktur Reserse Narkoba (Dirresnarkoba) Polda Sulbar Kombes Pol Dr. Christian Rony Putra, S.I.K., M.H., menghadiri pembukaan Turnamen Domino di Maleo Town Square, Jumat (24/1/2025).

Turnamen yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat ini menarik perhatian ribuan peserta dari berbagai provinsi di Indonesia. Acara ini dijadwalkan berlangsung selama empat hari, mulai 24 hingga 27 Januari 2025.

Mewakili Kapolda, Kombes Pol Christian Rony Putra menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan turnamen ini yang tidak hanya menjadi ajang kompetisi tetapi juga mempererat hubungan sosial antarwarga. “Kami mendukung penuh kegiatan positif seperti ini, yang tidak hanya menghadirkan hiburan tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga :  Operasi Ketupat Marano 2024 Berakhir, Polresta Mamuju Capai Beberapa Keberhasilan

Turnamen Domino ini juga dirangkaikan dengan kegiatan lain seperti pameran Baru Ngalo, yang memperkenalkan seni dan budaya lokal. Selain itu, sejumlah Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) turut terlibat, menyediakan berbagai produk lokal untuk mendukung pelaku usaha di Sulawesi Barat.

Pj Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin yang turut hadir dalam pembukaan acara menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat menjadi agenda tahunan yang lebih besar lagi. “Kami ingin turnamen ini menjadi wadah yang dapat memperkenalkan Sulawesi Barat sebagai pusat kegiatan seni, budaya, dan olahraga rekreatif,” ujar Gubernur.

Baca Juga :  Hadir Untuk Masyarakat, TNI Polri Dan Satpol Gelar Patroli Gabungan

Antusiasme peserta dan pengunjung terlihat sejak hari pertama, dengan berbagai kegiatan pendukung yang menarik perhatian masyarakat luas. Turnamen Domino di Maleo Town Square diharapkan dapat berjalan sukses hingga hari terakhir, memberikan manfaat positif bagi seluruh pihak yang terlibat.

Berita Terkait

Polresta Mamuju Tahan Seorang Oknum ASN, Pelaku Penipuan dan Penggelapan Uang Rp 135 Juta
Kapolresta Mamuju Pimpin Langsung Upacara Kesadaran Nasional
Polda Sulbar Torehkan Prestasi di Tour of Kemala Yogyakarta 2025
Bhabinkamtibmas Polsek Tapalang Hadiri Acara Akad Nikah Warganya, Wujud Kehadiran Polri di Tengah Masyarakat
Hari Kedua Pelaksanaan Manajemen Operasional Polsek, Peserta Tetap Semangat Jalani Kegiatan di SPN Polda Sulbar
Hari Kelima Operasi Keselamatan Marano 2025, Polresta Mamuju Berikan Sanksi Tilang kepada 30 Pelanggar
SDM Polda Sulbar Gelar Assessment Kompetensi Manajerial dan Pengetahuan Kepolisian Jabatan Kapolsek T.A 2025
Personel Polresta Mamuju Lakukan Pengamanan Eksekusi Tanah Sengketa di Desa Beru-Beru, Kalukku
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Februari 2025 - 08:56 WIB

Polresta Mamuju Tahan Seorang Oknum ASN, Pelaku Penipuan dan Penggelapan Uang Rp 135 Juta

Senin, 17 Februari 2025 - 07:17 WIB

Kapolresta Mamuju Pimpin Langsung Upacara Kesadaran Nasional

Minggu, 16 Februari 2025 - 15:09 WIB

Polda Sulbar Torehkan Prestasi di Tour of Kemala Yogyakarta 2025

Minggu, 16 Februari 2025 - 07:22 WIB

Hari Kedua Pelaksanaan Manajemen Operasional Polsek, Peserta Tetap Semangat Jalani Kegiatan di SPN Polda Sulbar

Jumat, 14 Februari 2025 - 09:58 WIB

Hari Kelima Operasi Keselamatan Marano 2025, Polresta Mamuju Berikan Sanksi Tilang kepada 30 Pelanggar

Berita Terbaru

Hallo Polisi

Polda Sulbar Torehkan Prestasi di Tour of Kemala Yogyakarta 2025

Minggu, 16 Feb 2025 - 15:09 WIB