Kurangi Masker Medis, Kapolres Kepulauan Aru Bagikan Masker Kain

DOBO — Kapolres Kepulauan Aru AKBP Eko Budiarto Sik, membagikan masker kain terhadap seluruh personil dan ASN Polres Kepulauan Aru saat pelaksanaan apel pagi di Lapangan Apel Polres Kepulauan Aru, senin (6/4/2020)

Pemberian masker kepada seluruh personel merupakan salah satu bentuk upaya Kapolres untuk menunjang pelaksanaan tugas anggota dilapangan dalam mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19)

Kapolres Kepulauan Aru AKBP Eko Budiarto Sik menyampaikan bahwa, pemberian masker kain kepada seluruh personel merupakan salah satu bentuk perlawanan masif terhadap virus mematikan tersebut.

Selain itu pembagian masker kain untuk personil Polres Kepulauan Aru bertujuan untuk mengurangi penggunaan masker medis yang sangat di perlukan bagi tenaga kesehatan.

“Saya bagikan masker kain ini untuk mengurangi penggunaan masker medis, karena kita ketahui masker medis sangat langka untuk di dapatkan, selanjutnya masker kain ini agar selalu di cuci dan dijaga kebersihannya setelah digunakan”, ucapnya.

Kapolres Kepulauan Aru juga menghimbau kepada seluruh personel untuk senantiasa menjaga kebersihan, baik kebersihan diri maupun lingkungan, tempat kerja, maupun tempat tinggal karena itu adalah salah satu usaha untuk terhindar dari penyakit serta penyebaran virus corona.

“Mari kita semua saling menyemangati dan bersama mencegah penyebaran Virus Corona, himbau kepada seluruh masyarakat agar mengikuti semua himbauan pemerintah,” tambahnya. 

Bagikan...

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *