Wakil Bupati Mamasa Ajak Warga Tolak Anarkisme dan Dukung Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2019 dan Tolak Bentuk Anarkisme

MAMASA, RAKYATTA.CO — Demi mendukung sekaligus menjaga kedamaian Negara kesatuan republik indonesia (NKRI) Wakil Bupati Kabupaten Mamasa Martinus Tiranda, secara tegas menyampaikan penolakannya terhadap aksi anarkisme dan paham radikal maupun terorisme.

Dikatakan, bahwa selain menolak aksi anarkisme, di kabupaten Mamasa pihaknya siap memberikan dukungan penuhnya terkait pelaksanaan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Mamasa agar bersama-sama menyukseskan pelantikan presiden dan wakil presiden” katanya, Rabu (16/10/19).

Ajakan tersebut, kata dia, sebagai upaya menuju kabupaten Mamasa khususnya di Provinsi Sulawesi Barat Negara Republik Indonesia yang tetap kondusif.

“Seluruh masyarakat pada umumnya sama – sama mengharapkan keamanan ke tentraman dalam Pelantikan Presiden Indonesia. Untuk itu pihaknya juga berharap jangan sampai masyarakat tergerus oleh berita hoax dan ajakan ajakan yang dapat merugikan kita semua,” Jelasnya.

Bagikan...

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *